Memasuki bulan Februari, tampak warna pink mulai menghiasi berbagai toko di kota Tanjung Pinang. Yup, semuanya tak mau ketinggalan merayakan Hari Kasih Sayang (Valentine) yang jatuh pada tanggal 14 Februari setiap tahunnya. Demikian pula di Pos Gloria Senggarang, hiasan Gong Xi Gong Xi yang berwarna merah-pun digantikan dengan hiasan pinky berlambang hati (kasih) bertuliskan “Jesus Loves You”.
Tahun ini, Pos Gloria Senggarang juga tak mau ketinggalan meramaikan suasana perayaan Valentine. Kali ini, perayaan Valentine dilaksanakan pada Kamis, 16 Februari 2012 dengan tiga orang tamu dari GMI Gloria Medan yakni Pdt. Sunaryo (Gembala Sidang), Pdt. Nyoman (Assisten Gembala Sidang) dan Bapak Cornel Sudargho (salah seorang pengurus).
Acara dirayakan cukup sederhana. Di ruang pertemuan utama, anak-anak bernyanyi - yang dipimpin oleh kedua kakak mereka Trideny & Mariani, bermain games bersama dan mendengarkan sebuah kisah “Pay It Forward” yang dibawakan Pdt. Nyoman. Kisah ini menceritakan bagaimana Travor Mc Kicney yang menginsipirasi orang-orang untuk terus berbagi kasih kepada tiga orang setiap hari.
Di samping itu, di teras belakang rumah, Pdt. Sunaryo memberikan penyuluhan tentang bagaimana para ibu-ibu dapat membagikan kasih kepada anggota keluarga dan orang-orang yang ada di sekitar mereka.
Acara yang diawali pukul 16.00 WIB ini, berlangsung selama 1 jam. Di akhir acara, para hadirin berfoto bersama tamu dari Medan dan pulang membawa buah tangan Valentine. Anak-anak mendapatkan 1 bungkusan berisi beberapa macam makanan ringan dan coklat. Ibu-ibu mendapatkan masing-masing sebatang coklat.
Kiranya usai acara ini, para hadirin mendapatkan insipirasi untuk bagaimana mengasihi sesama dengan lebih baik lagi.
Silakan klik link di bawah ini untuk melihat memori dari perayaan ini:http://www.facebook.com/media/set/?set=a.243685199049005.58275.100002225812342&type=1
Silakan klik link di bawah ini untuk melihat memori dari perayaan ini:http://www.facebook.com/media/set/?set=a.243685199049005.58275.100002225812342&type=1
No comments:
Post a Comment